Social Icons

Arif Rahmanto

Senin, 24 Maret 2014

Peran Komunikasi Dalam Organisasi

BAB I
PENDAHULUAN


1.1    Latar Belakang

Manusia di dalam kehidupannya harus berkomunikasi, artinya memerlukan orang lain dan membutuhkan kelompok atau masyarakat untuk saling berinteraksi. Hal ini merupakan suatu hakekat bahwa sebagian besar pribadi manusia terbentuk dari hasil integrasi sosial dengan sesama dalam kelompok dan masyarakat. Di dalam kelompok/organisasi itu selalu terdapat bentuk kepemimpinan yang merupakan masalah penting untuk kelangsungan hidup kelompok, yang terdiri dari pemimpin dan bawahan/karyawan. Di antara kedua belah pihak harus ada two-way-communications atau komunikasi dua arah atau komunikasi timbal balik, untuk itu diperlukan adanya kerja sama yang diharapkan untuk mencapai cita-cita, baik cita-cita pribadi, maupun kelompok, untuk mencapai tujuan suatu organisasi. Kerja sama tersebut terdiri dari berbagai maksud yang meliputi hubungan sosial/kebudayaan. Hubungan yang terjadi merupakan suatu proses adanya suatu keinginan masing-masing individu, untuk memperoleh suatu hasil yang nyata dan dapat memberikan manfaat untuk kehidupan yang berkelanjutan.

Pengalaman Organisasi Di Lingkungan Rumah (Karang Taruna)


Setiap orang pasti punya pengalaman tersendiri dalam berorganisasi. Saya ingin menceritakan pengalaman saya dalam berorganisasi. Organisasi ini terdiri dari sekumpulan anak muda/remaja yang ada dilingkungan rumah saya yaitu Karang Taruna. Jujur saja awalnya saya sangat malas mengikuti organisasi ini. Berhubung pada saat itu Bapak saya jadi Ketua RT rasanya tidak mungkin kalau saya tidak mengikuti karang taruna tersebut. Otomatis jika ada acara apa atau ada kegiatan apa saja pasti saya yang selalu disuruh untuk mengumpulkan teman-teman.

Untungnya saat itu karang taruna sudah berjalan sejak 10 tahun jadi struktur organisasinya sudah ada jadi saya tinggal mengikutinya saja. Setelah semuanya berjalan saya jadi merasa senang mengikuti karang taruna ini, karna dengan mengikuti karang taruna saya jadi bisa sering berkumpul dengan teman-teman dekat rumah yang mungkin sekolahnya berbeda atau punya aktivitas berbeda atau yang jarang ketemu jadi bisa berkumpul lagi biasanya pada saat rapat atau ada kegiatan. Jadi bisa dibilang berorganisasi sambil mempererat tali silaturahmi.